Bagi sebagian orang, kebiasaan minum air setelah makan, atau membawa botol minum pada saat beraktifitas kerja atau olahraga, tidak bisa ditinggalkan. Namun tidak sedikit juga orang yang melupakan hal ini. Tahukah anda, 2/3 dari tubuh kita terdiri dari cairan. Kekurangan cairan dalam tubuh mengakibatkan dehidrasi, atau kekeringan. Karena itulah mengapa pentingnya menjaga kebutuhan air dalam tubuh. Selain untuk menghilangkan rasa haus, minum air putih juga bermanfaaat untuk berbagai fungsi kesehatan tubuh.
Berikut beberapa manfaat minum air putih, selain untuk menjaga keseimbangan metabolisme tubuh :
1. Melancarkan Pencernaan
Memenuhi kebutuhan air putuh dalam tubuh dapat membantu meningkatkan fungsi pencernaan, sehingga makanan yang kita makan dapat dapat diolah dengan baik oleh usus. Ketika kekurangan cairan, maka saluran usus akan menyerap cairan pada fases atau tinja, sehingga nantinya akan bermasalah dengan buang air besar. Air putih juga bisa membantu mengatasi masalah sembelit yang sering dikeluhkan oleh sebagian orang.2. Menjaga Kesehatan Ginjal
Fungsi utama ginjal ialah menyaring segala macam bentuk cairan dan makanan sebelum masuk ke usus besar. Ketika tubuh kekurangan cairan, maka proses filterisasi pada ginjal akan tetap berjalan, namun konsentrasi urine, warna, dan bau akan lebih kentara karena ginjal harus menyerap lebih banyak cairan untuk menjalankan fungsinya. Akibatnya, kita dapat mengalami batu ginjal, terutama pada daerah dengan iklim atau panas.3. Mempertahankan Massa Otot
Minum Air putih sangat berguna untuk menjaga keseimbangan cairan pada otot. Sebagaimana diketahui, otot memerlukan cairan untuk dapat berkembang dengan baik, dan berfungsi sebagaimana mestinya. Kekurangan cairan pada otot, dapat mengakibatkan kelelahan dan berkurangnya tenaga pada otot.Minum air putih juga sangat dianjurkan pada saat berolahraga. Minum air putih sebelum olahraga sebaiknya dilakukan dua jam sebelum latihan.
4. Menjaga Kekentalan Darah
Kurang minum, memang tidak memberi pengaruh dalam waktu dekat. Hal ini karena tubuh akan menyeimbangkan sendiri kecukupan air dalam tubuh, salah satunya ialah dengan menyerap kadar air yang terdapat pada darah. Jika ini dibiarkan terus berlanjut, akibatnya darah akan kekurangan cairan dan mengental. Efeknya, peredaran darah akan menjadi tidak lancar, dan bukan tidak mungkin akan terjadi penyumbatan pada saluran darah itu sendiri.Akibat lebih parahnya lagi pada fungsi ginjal sebagai penyaring racun dalam tubuh, termasuk darah. Pengentalan darah akan menyebabkan ginjal bekerja lebih keras lagi dalam menyaring zat-zat berbahaya dalam darah. Dan inilah salah satu penyebab utama terjadinya gagal ginjal.
5. Mencerahkan Kulit
Kulit pada dasarnya juga banyak mengandung cairan. Kecukupan minum air putih dapat membuat kulit tetap lembab dan lebih bercahaya. Namun seperti halnya darah, jika kekurangan cairan, maka tubuh akan menyeimbangkan dirinya sendiri dengan mengambil sumber cairan dari darah dan juga pada kulit. Akibatnya kulit akan menjadi kering dan tampak kusam. Karena itulah untuk menjaga agar kulit tetap berseri, penuhilah kecukupan minum air putih.Sumber:
http://muslimah.or.id/kesehatan-muslimah/manfaat-menakjubkan-air-putih.html
http://health.kompas.com/read/2013/09/29/1457067/6.Alasan.Harus.Cukup.Minum.Air.Putih
No comments:
Post a Comment